Suara Alam yang Berkhasiat

Suara Alam yang Berkhasiat

1 menit baca

Sedang merasa tidak nyaman dan lesu. Pergilah ke luar rumah, cari ruang hijau, nikmati matahari dan diam... dengarkan suara alam.

Beraktivitas di alam bebas memberikan kesempatan bagi kita untuk mendapatkan pasokan udara segar, terpapar sinar matahar; sehingga tubuh terasa lebih bugar. Namun penelitian terbaru menemukan bahwa suara-suara alam yang terdengar berdampak positif terhadap kesehatan tubuh dan jiwa.

Anda mungkin sudah tahu bahwa beraktivitas di luar ruangan, menghirup udara segar serta terkena sinar matahari akan membawa manfaat bagi tubuh dan jiwa. Sebuah penelitian terbaru bahkan memastikan bahwa berada di alam dan mendengarkan suara-suara yang ada di sana, seperti cuitan burung, desiran air sungai, tak kalah besar manfaatnya bagi kesehatan.

Penelitian tersebut dilakukan oleh sekelompok peneliti dari program studi Biologi, Ottawa University, Kanada. Hasilnya telah dirilis oleh jurnal ilmiah
Proceedings of the National Academy of Sciences, edisi terbaru tahun 2021.

Di dalam artikel tentang hasil penelitian tersebut, dijelaskan bahwa suara-suara alam dapat membantu tubuh menurunkan tingkat rasa sakit dan menenangkan pikiran (mental). Selain itu diketahui bahwa suasana hati cenderung menjadi lebih positif dan kemampuan berpikir menjadi lebih baik setelah seseorang mendengarkan suara alam. Suara alam terbaik yang direspons tubuh manusia adalah cuitan burung. Dalam penelitian dipastikan kegelisahan seseorang cenderung mereda, bahkan hilang setelah mendengarkan suara burung.

Sekalipun demikian, dalam pengamatan terhadap 221 rekaman suara alam yang diambil dari 68 taman nasional dan dijadikan bahan penelitian, para peneliti menemukan suara keriuhan yang dibuat oleh manusia, seperti klakson mobil dan deru kendaraan. Hanya 11,3% dari rekaman suara itu yang rendah tingkatan suara keributan manusia.

Fakta ini memberi pengetahuan pada kita untuk melindungi suara alam dan tidak meredamnya dengan keriuhan kita. Jadi, setiap kali berada di alam bebas, cobalah berhenti sesaat, tajamkan pendengaran dan menikmati suara alam. Aktivitas fisik Anda akan mendapatkan manfaat berkali-kali lipat.

Photo by Amee Fairbank-Brown on Unsplash