Pecinta K-Pop dan drama Korea, khususnya, pasti ingin ke Nami Island. Cek informasi berikut untuk menambah pengetahuan yah!
Banyak turis datang ke Nami Island, Korea Selatan, untuk melihat patung pasangan legendaris di drama Korea Winter Sonata, serta lokasi shooting-nya. Ternyata ada juga banyak patung batu dan kayu lainnya di pulau ini. Salah satu yang menarik adalah patung raksasa ibu dan anak. Sang ibu terlihat bahagia menyusui anaknya yang berdiri di depannya, sementara di belakang punggung ibu juga terdapat anaknya yang lain sedang digendong. Patung ini cukup menyita perhatian pengunjung dan membuat mereka tertarik untuk berpose foto bersama. (SEPADA POST/EMELIA L)