
Menebar Sukacita
Sang penabur angin, kelak akan menuai badai. Ternyata rumusan ini pun berlaku untuk urusan berbagi sukacita. Membuat orang lain merasa sukacita - bahagia, akan berdampak baik pada kebahagiaan kita.
Para ahli kesehatan mental memastikan, berusaha untuk bahagia salah salah satu cara mencapai kesehatan jiwa dan raga. Seringkali saran ini ditanggapi dengan pendapat; hidup toh tak selalu bahagia, bagaimana mengusahakannya? Salah satu cara sederhana yang disarankan adalah, bantu orang lain merasa bahagia dan sukacita; maka paparan emosi itu akan kita rasakan juga. Lalu bagaimana mewujudkan saran ini dengan sederhana?
Berkabar dengan kreatif. Cobalah berinteraksi dengan cara yang lebih dari sekadar menelepon atau memberi tahu kabar seperti biasa. Saat ini tersedia beragam materi digital yang bisa dikirimkan, seperti video, gambar, bahkan quotes yang indah dan lucu. Anda bisa menggunakan materi-materi tersebut untuk berinteraksi dengan orang-orang dekat. Bagaimana memilih materi yang tepat untuk dibagikan? Anda bisa memastikannya dengan jujur nilai. Materi yang membuat Anda tersenyum, sangat mungkin membuat orang-orang di dekat Anda bereaksi serupa. Tanpa disadari Anda akan perasaan puas karena membuat orang lain bahagia. Selain itu, melakukan hal ini bisa menjadi pengalih perhatian dari masalah yang sedang dihadapi.
Berdonasi dengan tujuan yang jelas. Tak perlu memikirkan sumbangan ratusan ribu atau jutaan rupiah. Jika Anda bisa melakukannya tak masalah. Tapi, menyisihkan sejumlah kecil uang setiap hari, dengan tujuan untuk didonasikan pada lembaga atau aktivitas tertentu; selama periode tertentu yang Anda tetapkan, akan memberi Anda target mental yang baik. Pada akhir periode waktu yang Anda tentukan itu – sebaiknya tidak terlalu lama, 1-3 bulan – segera lakukan niat Anda mendonasikan dana yang Anda kumpulkan tersebut. Jangan lupa menjelaskan pada penerima donasi itu motif Anda melakukan hal ini. Menyisihkan uang dan melihat progresnya untuk mencapai sesuatu yang baik akan memicu kegembiraan. Selain itu, menjelaskan alasan adalah cara mengungkapkan niat baik kepada pihak lain. Seringkali, ketika kita menyampaikan hal positif kita memberi energi pada orang lain, dan kita pun merasa bahagia.
Membantu keseharian orang-orang terdekat. Sekadar mengirimkan makanan, membantu berbelanja, atau ikut terlibat menyiapkan perayaan kecil di rumah tetangga akan memberi kelegaan luar biasa pada orang lain saat ini. Sekalipun tak perlu mengharap, namun ucapan terima kasih yang mereka ucapkan atau tunjukkan adalah tanda kelegaan mereka. Hal ini akan membuat Anda merasa bahagia, begitu juga mereka.
Photo by Sharon McCutcheon on Unsplash
- Topik Lainnya
- Bahagia
- Kebaikan
- Kesehatan Mental