
Memahami Nasi Putih
Dikenal mengandung karbohidrat yang memicu penumpukan lemak dan menjadi pangkal berbagai gangguan kesehatan, nasi putih ternyata punya kandungan lain yang justru dibutuhkan tubuh.
Pangkal persoalan banyak orang dengan nasi putih, adalah porsi atau takaran. Sebagai makanan pokok, nasi putih cenderung mendominasi porsi makan orang Indonesia setiap hari. Padahal jika dikonsumsi sesuai saran yaitu setengah mangkok saja (400gram untuk perempuan dan 500gram untuk lelaki), nasi putih tidak akan menyebabkan masalah.
Sesuai takaran tersebut, diketahui nasi putih mengandung berbagai unsur nutrsi yang dibutuhkan tubuh. Anda dapat mengetahui kandungan nutrisinya dengan di klik di link ini: Kandungan nutrisi nasi putih.
Nasi putih baik dikonsumsi sebelum dan setelah berolahraga, karena tergolong makanan pembakar dan pemulihan yang penting. The Collegiate and Professional Sports Dietitian Association sebuah lembaga ahli nutrisi di Amerika merekomendasikan agar seorang atlet mengonsumsi 30-60 gram karbohidrat sekitar 30-60 menit sebelum olahraga untuk mempertahankan energi dan 40-80 gram karbohidrat sekitar 30-45 menit setelah berolahraga. Karbohidrat sangat penting karena cadangannya di dalam otot berkurang setelah aktivitas olahraga. Nasi putih memasok 22,3 gram karbohidrat dalam setengah mangkok sajian.
Setengah mangkok nasi putih mencukupi 16% kebutuhan Mangan, sejenis mineral yang penting bagi kesehatan tulang, metabolisme dan fungsi antioksidan, menurut para ahli dari Oregon State University. Kekurangan Mangan menyebabkan gangguan pembentukan tulang dan menurunkan kepadatan mineral tulang, menurut the National Institute of Health. Selain itu, Mangan memainkan peran penting dalam metabolisme karbohidrat, protein dan kolesterol. Mangan penting untuk banyak hal, mulai dari detoksifikasi hati hingga pembentukan neotransmiter, unsur pembawa pesan di otak.
Setengah mangkok nasi putih memenuhi 11% kebutuhan harian Selenium. Penelitian telah menemukan bahwa selenium adalah elemen pelindung jantung.
Anda juga mendapatkan 11% kebutuhan folat dari setengah mangkok nasi putih. Asam folat juga membuktikan manfaat mencegah gangguan jantung dan stroke. Suplemen asam folat dipastikan menurunkan 10% risiko stroke dan 4% gangguan jantung, menurut sebuah penelitian yang dirilis oleh the Journal of the American Heart Association. Kekurangan asam folat juga dihubungkan dengan gangguan kesehatan mental menurut sebuah penelitian.
Namun selain sederet manfaat bagi kesehatan, bagi pengidap diabetes porsi nasi putih perlu diperhatikan - khususnya jika dikonsumsi bersama makanan yang mengandung karbohidrat. Biji-bijian, termasuk beras yang merupakan bentukan awal nasi putih, mengandung karbohidrat. Pengidap diabetes direkomendasikan mengonsumsi makanan berkabohidrat dengan makanan berserat, yang membantu memperlambat proses pencernaan dan menjaga kestabilan kadar gula darah.
Sumber: prevention.com
- Topik Lainnya
- Nutrisi
- Nasi Putih
- Diabetes Melitus