Bantu Teman Agar Lebih Percaya Diri

Bantu Teman Agar Lebih Percaya Diri

1 menit baca

Sudah jadi rahasia umum bahwa rasa percaya diri adalah salah satu kunci keberhasilan. Tapi tak semudah menjentikkan jari untuk memilikinya. Perlu diasah!

Setiap orang adalah unik, termasuk tingkat percaya diri yang dimiliki. Kualitas ini tidak muncul sendiri, melainkan perlu diasah. Jika ada seseorang di sekitar Anda yang tidak cukup baik memiliki masalah dengan rasa percaya diri, jangan biarkan. Kita perlu saling mendukung agar menjadi lebih baik bukan? Anda bisa membantunya dengan beberapa cara sederhana ini.

Beri energi berupa pujian. Memuji adalah hal yang sederhana, namun dampaknya luar biasa. Tidak semua orang terbiasa memberikan pujian; padahal memuji tidak membuat kita menjadi lemah, atau merugi. Tidak ada orang yang tidak senang dipuji. Pujian cenderung membuat seseorang merasa nyaman dengan diri mereka sendiri. Memberikan pujian dengan cara dan tingkat yang wajar, akan membuat seseorang merasa dirinya lebih baik.

Luangkan waktu untuk mendengarkan. Setiap orang memiliki perjuangannya sendiri. Semakin lama Anda mengenal seseorang, semakin mudah untuk melihat ketika ada sesuatu yang mengganggu mereka. Namun tidak semua orang suka membicarakan masalah mereka, karena takut dianggap sebagai pengeluh. Jadi berusahalah untuk sensitif ketika mereka bercerita. Dengarkanlah tanpa memberi penilaian sehingga orang tersebut merasa aman saat berbicara dengan Anda. Ini tidak perlu berusaha menyelesaikan masalah atau mengkritik mereka, dengarkan saja sudah cukup. Ini adalah waktu untuk melepaskan masalah dari dada mereka.

Dukung aktivitas positif. Temukan kelebihan teman Anda, dan ajak dia melakukan sesuatu untuk mengembangkannya. Secara berkala ingatkan dia pada kemampuannya itu, sehingga ia terdorong untuk melakukan sesuatu dengan kelebihannya tersebut. Melihat dirinya berhasil akan membuat seseorang merasa mampu, dan bermakna. Sesuatu yang membuatnya melihat diri lebih baik.

Terima tanpa syarat. Teman Anda mungkin kesulitan mencari tahu siapa mereka, dan tidak apa-apa. Sebagai teman, Anda hanya perlu menerima dia seperti adanya, dan memberi dukungan. Bersikaplah proaktif dalam merayakan pencapaian mereka, dukung mereka selama masa-masa sulit, dan jadilah teman.

Photo by Victor on Unsplash